Masjid
Agung Tuban di bangun pada massa pemerintahan Adipati Raden Aryo Tedjo(Syeh
Abdurrahan)/ Bupati Tuban ke-7. Dimana pada saat itulah awal dari perkembangan
Isam di Kota Tuban. Masjid yang terletak
di dekat makam Sunan Bonang tepatnya di Kelurahan Kutorejo, Tuban ini dulu bernama
Masjid Jami’. Masjid Agung Tuban direnovasi untuk pertama kalinya pada masa
pemerintahan Raden Tumenggung Kusumodigdo(bupati Tuban ke-35). Masjid yang
berdiri megah dan kokoh di barat alun-alun Kota Tuban menjadi kebanggaan
masyarakat Kota Tuban. Masjid Agung Tuban terakhir kali direnovasi pada tahun
2004 dimana masjid yang berlantai satu menjadi menjadi bangunan masjid megah
yang berlantai tiga dan membangun menara di kanan kiri Masjid Agung Tuban.
Warna Masjid terlihat mencolok dengan
warna Biru yang di padukan dengan warna kuning semakin menarik wisatawan dari
berbagai daerah untuk datang ke Masjid Agung Tuban.(RSP)
0 comments:
Post a Comment